23 Dec 2022, 02:20

Toyota Inggris Memulai Pengembangan Hilux FCEV Untuk Mendorong Netralitas Karbon di Sektor Komersial

Didorong oleh permintaan pelanggan yang berkembang dan pendekatan holistik Toyota terhadap mobilitas di semua sektor, Toyota telah mengidentifikasi peluang baru di pasar kendaraan komersial dalam hal penawaran produk zero emission.

Toyota berhasil mengajukan pendanaan APC (Advanced Propulsion Centre) tahun lalu, menghadirkan proyek untuk berkontribusi pada pengembangan teknologi baru yang lebih bersih dan solusi mobilitas. 

APC memainkan peran mendasar dalam lanskap otomotif Inggris dan menawarkan peluang unik untuk menjembatani kesenjangan antara kebutuhan industri dan teknologi masa depan. 

Pendanaan ini secara khusus mendukung R&D tahap selanjutnya yang mengambil produk dari bukti konsep hingga kendaraan prototipe.

Konsorsium yang dipimpin oleh Toyota Motor Manufacturing (UK) Ltd. (TMUK) akan menerima dana untuk menjalankan pengembangan Hilux Fuel Cell Electric Vehicle (FCEV). 

Toyota bekerja sama dengan mitra teknis berbasis di Inggris yang sangat kompeten yaitu Ricardo, ETL, D2H, dan Thatcham Research.

Tujuan proyek ini adalah mengadopsi komponen fuel cell (sel bahan bakar) hidrogen Toyota generasi kedua seperti yang digunakan pada Toyota Mirai terbaru untuk transformasi Hilux menjadi sebuah FCEV. 

Tim dari R&D Toyota Motor Europe (TME) akan memberikan dukungan ahli untuk memungkinkan tim yang berbasis di Inggris membangun keahlian dan kemandirian untuk mengembangkan drivetrain hidrogen generasi berikutnya.

Selama lebih dari 20 tahun, Toyota telah mempromosikan pendekatan multi-pathway menuju netralitas karbon dengan menawarkan jajaran kendaraan yang beragam.

Termasuk semua teknologi elektrifikasi meliputi Hybrid Electric, Plug-in Hybrid Electric, Battery Electric, dan Fuel Cell Electric. 

Pengembangan sektor transportasi hidrogen yang sukses merupakan landasan penting menuju tujuan ini. 

Dalam lingkup penawaran, kendaraan prototipe awal akan diproduksi di TMUK Burnaston selama 2023. 

Menyusul kinerja yang sukses, targetnya adalah mempersiapkan produksi seri kecil. 

Proyek ini merupakan peluang menarik untuk meriset penerapan teknologi fuel cell Toyota di segmen kendaraan yang merupakan kunci bagi sejumlah kelompok industri dan akan membantu mendukung langkah sektor tersebut menuju dekarbonisasi.